Apakah yang anda ketahui tentang sistem manajemen energi ISO 50001? Sebelum ke penjelasan tentang sistem manajemen energi ISO 50001 mari simak pengertian ISO 50001.
ISO 50001
Yang dimaksud dengan ISO 50001 ialah standar internasional yang berisi dan mengatur tentang sistem manajemen energi. Standar ISO 50001 ini menyediakan kerangka kerja yang diakui oleh internasional. Yang di mana Kerangka kerja itu harus diterapkan oleh semua perusahaan yang bergerak dalam bidang produksi dan pengguna energi.
ISO 50001 menjadi sistem manajemen energi global yang pertama. Pada sistem sebelumnya organisasi menggunakan standar energi yang memiliki lingkup nasional seperti EN 16001.
Standar ISO 50001 mendukung organisasi pada semua sektor untuk mengelola energi agar lebih efisien. Penggunaan energi secara efisien dapat membantu organisasi menghemat uang serta membantu melestarikan sumber daya alam dan mengatasi perubahan iklim.
Dengan adanya sistem manajemen energi berfungsi sebagai alat ukur bagaimana kredibilitas perusahaan yang ingin bersaing secara global. Perusahaan bersaing dengan mengandalkan kredibilitas yang lebih unggul daripada perusahaan lain.
Dalam suatu proses produksi tentu perusahaan membutuhkan banyak sekali bahan baku. Apabila perusahaan kurang tepat dalam menggunakan bahan baku dan terjadi pemborosan. Hal itu akan mempunyai dampak bagi lingkungan, yaitu habisnya bahan baku serta anggaran dana perusahaan yang semakin membengkak.
Standar manajemen energi
Standar ISO 50001 atau sistem manajemen energi juga mempunyai beberapa standar,
yaitu :
- Mengontrol penggunaan energi dan konsumsi energi.
- Lakukan pengukuran dokumentasi yang nantinya akan dilaporkan dalam bentuk laporan, yang berisi tentang penggunaan energi dan konsumsi energi.
- Praktek-praktek yang menggunakan energi peralatan sistem dan proses penggunaan energi.
- Organisasi atau perusahaan memantau semua kinerja energi yang ada di perusahaan. Sudah berjalan dengan baik atau belum.
Dasar struktur ISO 50001
ISO 50001 ini diterapkan dan berdasarkan pada struktur plan, do, check, and action atau PDCA. Struktur ini mengisi tentang perencanaan pelaksanaan dan perbaikan secara terus-menerus dari kinerja sebuah perusahaan.
Standar ISO 50001 atau manajemen energi mempunyai kriteria minimum kinerja, penggunaan energi, sasaran energi dan fasilitas untuk meningkatkan kinerja energi perusahaan.
Manfaat manajemen energi ISO 50001
Apabila perusahaan sudah menetapkan ISO 50001. Perusahaan juga akan mendapatkan beberapa manfaat dari penerapan ISO 50001. Yaitu :
- Perusahaan bisa mengidentifikasi risiko berupa pasokan energi di kemudian hari.
- Mengukur serta mengawasi penggunaan energi agar kinerja semakin efektif dan efisien.
- Kinerja perusahaan akan terus meningkat secara keseluruhan.
- Konsumsi energi dan tagihan perusahaan akan berkurang.
- Buktikan bahwa perusahaan tersebut sudah taat peraturan dan Taat Hukum yang berkaitan dengan penggunaan energi.
- Meningkatkan peluang tender dan meningkatkan Citra perusahaan.
Kami Konsultan ISO bersedia membantu anda dalam melakukan sertifikasi sistem manajemen energi. Kami juga mengadakan pelatihan tentang berbagai macam ISO. Caranya daftarkan diri anda di Daftar Sekarang. Jangan sampai kelewatan pelatihan-pelatihan menarik kami.
About the author