Mengenal HACCP dan ISO 22000 sebagai standar sistem manajemen keamanan pangan. Mari simak dulu penjelasan tentang ISO 22000.
Pengertian ISO 22000
Mengenal HACCP dan ISO 22000. ISO 22000 adalah standar sistem manajemen pangan yang diakui secara internasional. Organisasi yang menerapkan sistem ISO 22000 akan memiliki standar sertifikasi yang diberikan oleh pihak yang berwenang dari ISO. Dengan adanya sertifikasi iso 22000 organisasi memungkinkan untuk menunjukkan bahwa organisasi tersebut menetapkan sistem manajemen keamanan pangan.
Dengar adanya suatu pegas tersebut dapat memberikan dampak baik berupa kepercayaan kepada pelanggan terhadap produk yang diproduksi.
Pelanggan tentunya menginginkan keamanan dari produk yang mereka konsumsi. Sistem ini menjadi hal penting sebagai salah satu permintaan pelanggan. Pelanggan menginginkan keamanan makanan dan pengelolaannya berdasarkan bahan yang baik dan aman.
Pada saat ini pengembangan industri pangan sudah sangat meningkat dengan pesat. Dengan terjadinya perkembangan tersebut ditemui masalah yang berkaitan dengan penyakit yang disebabkan karena makanan. Masalah penyakit tersebut juga dikenal dengan sebutan food borne illness.
Di negara lainnya permasalahan ini telah di antisipasi dengan dibentuknya metode melakukan analisis resiko. Analisis ini ditujukan untuk mengidentifikasi terhadap bahaya yang disebabkan oleh makanan dalam proses produksinya.
Metode tersebut disebut HACCP, yang kepanjanganya adalah Hazard Analysis and Critical Control Points. Jika organisasi yang akan menjualkan barangnya ke Eropa atau Amerika organisasi tersebut wajib memenuhi persyaratan tersebut.
Pengertian HACCP
Hazard Analysis Critical Control Point atau yang sering dikenal sebagai singkatan HACCP. Ini adalah suatu sistem jaminan mutu yang mendasarkan kepada kesadaran terhadap bahaya yang mungkin timbul pada tahap produksi. Sistem ini bertujuan untuk mengendalikan dan mengontrol bahaya-bahaya tersebut yang mungkin terjadi.
Fokus utama HACCP ialah mengantisipasi dan mengidentifikasi bahaya dengan melakukan pengawasan pada tindakan pencegahan yang mengandalkan kepada pengujian produk akhir. Sistem ini bukan merupakan sistem jaminan keamanan tanpa resiko. Namun dirancang untuk meminimalisir resiko bahaya keamanan pangan.
Sistem HACCP dikenal sebagai sistem keamanan pangan yang paling efektif. Dengan menerapkan HACCP maka perusahaan jaminan pangan akan mendapatkan kepercayaan para pelanggan terhadap jaminan keamanan yang telah dilakukan.
Serta perusahaan akan mendapatkan kesan yang baik di bawah industri pangan yang bekerja sama. Karena telah memberikan kesan yang kuat dan profesional dalam menjamin keamanan pangan. Perusahaan pun dapat mempromosikan diri mereka bahwa mereka telah memenuhi persyaratan sistem keamanan pangan. Sehingga perusahaan patuh terhadap peraturan pemerintah dalam menjamin masyarakat terhadap kemungkinan timbulnya bahaya keamanan pangan.
Manfaat Menerapkan sistem HACCP
- Menjamin Keamanan Pangan
- Menghasilkan produk pangan yang aman kapanpun waktu produksinya
- Tersertifikasi sebagai perusahaan yang aman dalam menghasilkan produk yang aman
- Memberikan kepercayaan kepada produsen akan jaminan produk yang berkualitas
- Memaksimalkan kepuasan kepada pelanggan terhadap standar dalam negeri atau luar negeri
- Mencegah terjadinya kasus keracunan pangan yang di hasilkan dari proses produksi
- Mencegah terjadinya kerusakan pada produksi, memudahkan melakukan sistem pengujian akhir
Kami Konsultan ISO berkenan membantu anda dalam melakukan sertifikasi ISO 22000. Selain itu kami mengadakan pelatihan tentang berbagai macam ISO, Caranya Daftarkan Sekarang.
About the author